Muswil ke-II IPKEMINDO, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau Tekankan Pentingnya Peningkatan Kompetensi

SRI IMELDA

- Redaktur

Rabu, 17 Januari 2024 - 17:36 WIB

50139 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Pekanbaru, Baranewsriau.com – Ikatan Pembimbing Kemasyarakatan Indonesia (IPKEMINDO) merupakan organisasi Profesi bagi para Pembimbing Kemasyarakatan (PK) dan Asisten Pembimbing Pemasyarakatan (APK) untuk berbagi informasi dalam pelaksanaan tugas. Melalui UU No 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan, diberikan kewenangan yang lebih luas kepada PK untuk terlibat dalam sistem peradilan pidana yang dimulai dari Pra Adjudikasi, Adjudikasi, dan Post Adjudikasi.

“Dengan peran yang besar dan luas tersebut menjadikan pembimbing kemasyarakatan sebagai garda terdepan dan ujung tombak pemasyarakatan dalam terwujudnya hukum yang berkeadilan. Diharapkan dengan adanya IPKEMINDO ini menjadi wadah bagi upaya pendampingan bagi seluruh pembimbing kemasyarakatan,” ujar Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir saat memberikan sambutan pada Pembukaan Musyawarah Wilayah ke-II IPKEMINDO Wilayah Riau, Rabu (17/1/2024).

Acara yang digelar di Royal Ballroom Hotel Royal Asnof Pekanbaru ini, turut dihadiri Kepala Divisi Administrasi Johan Manurung, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Edison Manik, Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Pekanbaru Patta Helena beserta Kepala UPT Pemasyarakatan se-Kota Pekanbaru, dan Para PK dan APK yang menjadi anggota IPKEMINDO Wilayah Riau. Saat ini IPKEMINDO Wilayah Riau beranggotakan 47 orang dengan rincian PK Madya 1 orang, PK Muda 8 orang, PK Pertama 34 orang dan APK 4 orang.

Melanjutkan sambutannya, Budi Argap mengajak seluruh PK dan APK untuk meningkatkan kompetensi agar lebih profesional dalam bekerja. “Dengan bertambah luasnya kewenangan yang diberikan kepada PK dan APK, tentu harus diiringi pula dengan kompetensi. Salah satunya yaitu dengan menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi serta mengikuti berbagai pelatihan yang mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi,” pungkas Budi Argap Situngkir.

Baca Juga :  Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Hadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Operasi Lilin Lancang Kuning Tahun 2023

“Saya ucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan muswil ke-II IPKEMINDO Wilayah Riau. Saya berharap agar pelaksanaan muswil ini dapat menjunjung tinggi kode etik dan asas musyawarah untuk mencapai mufakat demi IPKEMINDO Riau yang semakin maju dan bermanfaat demi kemajuan Pemasyarakatan,” pungkas Budi Argap Situngkir mengakhiri sambutannya yang dilanjutkan dengan pemukulan gong tanda dimulainya Muswil ini.

 

Sri Imelda

Berita Terkait

Kapolda Riau Gelar Pembagian Takjil dan Buka Bersama dengan Awak Media
Wujudkan Pekanbaru Cinta Al Qur’an, Walikota Pekanbaru Lakukan Sidak ke Satuan Pendidikan SD dan SMP di Pekanbaru
Muswillub 2025, Dr. (c) Edwin Aditiya Nugraha, SE., MM., MH., Resmi Memimpin PEKAT-IB Riau Priode 2025-2030
Ketua DPW Generasi Muda Pujakesuma Provinsi Riau Fuad Santoso Buka Bersama Dan Santunan Anak Yatim/Piatu
Keluarga Korban Pengeroyokan Apresiasi Gerak Cepat Pihak Penyidik Polresta Pekanbaru Memproses Laporan Ibu Mahadanis
Diduga Bos Togel di Panipahan Inisial “SB” Kebal Hukum, Kapolda Riau di Minta Ambil Tindakan
Lapor Pak Kapolda Riau, Aktivitas Dadu Guncang Bebas Beroperasi di Ibukota Bagansiapiapi, Bos Besar Terkesan Kebal Hukum
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Donasikan 1 Unit Serbaguna Yamaha untuk 8 SMK

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 16:49 WIB

Gubernur Riau Pusing, Tunda Bayar Rp 2,2 Triliun,Terbesar Sepanjang Sejarah.

Sabtu, 15 Maret 2025 - 11:33 WIB

Pererat Silaturahmi, Koramil 04-Kubu Berbagi Takjil Ke Masyarakat.

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:57 WIB

Soal Berita Tranfer Rp 10 Juta, Kadis Perkim Bantah Ada Kaitan Kegiatan Proyek, Itu Persoalan Pribadi

Jumat, 14 Maret 2025 - 12:20 WIB

Babinsa Koramil 04-Kubu,Bulan Ramadhan Kita Saling Mengingatkan.

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:31 WIB

Safari Ramadhan Di Masjid Agung Al-Ikhlas, Pemda Rohil Serahkan Dana Hibah Rp 300Juta.

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:20 WIB

RSUD Dr. R.M. Pratomo Bagansiapiapi Gelar Buka Puasa Bersama, Ramadhan 1446 Hijriyah

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:13 WIB

Babinsa Koramil 04-Kubu Dampingi Petani ,Tingkatkan Program han Pangan.

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:58 WIB

Keluarga Besar Koramil 04-Kubu Santuni Anak Yatin Dan Berbuka Puasa Bersama.

Berita Terbaru

ROKAN HILIR

Pererat Silaturahmi, Koramil 04-Kubu Berbagi Takjil Ke Masyarakat.

Sabtu, 15 Mar 2025 - 11:33 WIB