Kapolres Kuansing Pergoki Anggotanya Sedang Begini, Endingnya Bikin Sedih!

SRI IMELDA

- Redaktur

Senin, 18 Desember 2023 - 14:18 WIB

50185 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TELUK KUANTAN, Baranewsriau.com – Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H, bersama Pejabat Utama Polres Sabtu (16/12/2023) malam menggelar patroli Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KRYD), di seputaran Kota Teluk Kuantan. Saat melakukan patroli itu, ia sempat mempergoki anggotanya sedang berbuat sesuatu, apa itu…?

Ya, Kapolres bersama puluhan personel melakukan patroli dalam rangka Cooling System Pemilu 2024 serta untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas diwilayah hukum kerjanya. Rutenya antara lain, kantor KPU, gudang logistik KPU dan kantor Bawaslu.

Disemua tempat ia singgahi, Kapolres dengan teliti memantau semua bagian tempat-tempat yang dilaluinya tersebut. Tak hanya itu, ia juga memantau kegiatan anggota Polres yang piket jaga di kantor KPU, gudang logistik KPU dan kantor Bawaslu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Akan tetapi, ada pemandangan menarik saat mantan Kapolres Rokan Hulu itu tiba di gudang logistik KPU yang terletak di Jalan Tuanku Tambusai, Teluk Kuantan. Perwira menengah dengan dua melati dipundaknya itu mempergoki anggotanya yang piket jaga sedang mengeroki rekannya yang juga Satuan Pengamanan (Satpam) gudang logistik KPU.

Baca Juga :  Polsek Cerenti Hadiri Koordinasi Antisipasi Titik Lokasi TPS Yang Terdampak Bencana Banjir Pada Pemilu 2024

Tak pelak, melihat Komandannya datang, anggota Polres itu langsung sigap berdiri dengan memberi gerakan hormat. ”Siap Komandan!,” ujarnya dengan sikap sempurna. Begitu juga dengan si satpam, dengan masih tidak memakai baju dan tanda kerok masih memerah dipunggungnya, ia pun mengambil sikap sempurna.

Namun, pria jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 2002 itu, tidak mempersalahkan kerjaan anggotanya tersebut. Namun ia malah mengapresiasi anggotanya itu dengan pujian. Sudah seharusnya anggota Polri itu bekerja dengan mengedepankan sisi humanis. Jika siapapun yang kesusahan, anggota Polri mesti terdepan memberikan pertolongan.

”Saya bangga dengan anggota Polisi yang mampu bekerja dengan sisi humanis seperti ini. Polri bukan sosok yang ditakuti, Polri adalah sosok kawan yang harus dibutuhkan semua elemen masyarakat. Ini contoh yang baik, membantu kawan yang masuk angin dengan mengerokinya,” pungkas AKBP Pangucap.

Baca Juga :  Polres Kuansing Lakukan Pengamanan Kedatangan Logistik Formulir C Hasil Salinan Dalam Rangka Pemilu Damai 2024

Kapolres pun mempersilakan anggotanya itu menyelesaikan pekerjaan tambahannya, yakni mengerok teman satpamnya tersebut. Kapolres juga berpesan selain menjaga keamanan lokasi, membantu teman juga sama pentingnya. Jadi, yang namanya anggota Polri mesti kerja ekstra dalam menyambut Pemilu 14 Februari 2024, yang tidak lama lagi.

Dalam kegiatan tersebut turut memdampingi Kapolres, Kabag Ops Kompol Hendri Suparto, S.Sos, Kabag SDM Kompol Hadi Purnama, S.IP, Kasat Binmas AKP Yuhelmi, Kasat Samapta AKP Repriadi, S.E, Kanit Provos Ipda Mario Suwito, S.H., M.H, Plt. Kasi Humas Iptu Aman Sembiring, S.H, Paursubbagdalpers Ipda A. Razak dan personel kompi siaga.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H, dalam arahannya menyampaikan, “Malam ini kita masih melakukan kegiatan rutin kita sebagaimana biasanya ini bukan lagi menjadi kegiatan yang luar biasa, dalam melaksanakan KRYD kita sebagai anggota Kepolisian memang betul-betul hadir di tengah-tengah masyarakat dalam memberikan kenyamanan,” tutup AKBP Pangucap. ( Sri Imelda )

Berita Terkait

Pelatihan Dan Edukasi Penanggulangan Kebakaran Bersama Damkar Kuantan Singingi
Ketum FKMPD Riau-Jakarta Bersama Pemuda dan Milenial Kuansing Nyatakan Dukungan Kepada Paslon Dr. H. Suhardiman Amby-Mukhlisin 
Resmi Terbentuk, Ini Pinta Adam Ketua DPD AMI Kuansing
Ketua Forum BPD Fahtul Mu’in Mendesak APH Tindak Penimbunan BBM Jenis Solar Bersubsidi di Desa Logas
Sat Lantas Polres Kuansing Lakukan Patroli dan Penertiban Knalpot di Kota Teluk Kuantan
Sat Lantas Polres Kuansing Lakukan Survei Jalan Nasional yang Rusak dan Longsor
Polsek Singingi Lakukan Penertiban Penambangan Emas Tanpa Izin di Desa Sungai Keranji Kecamatan Singingi
Polsek Benai Melaksanakan Pengamanan dan Pengawalan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024

Berita Terkait

Rabu, 9 Juli 2025 - 02:11 WIB

Kades Kadungrejo Diduga Terlibat Skandal Curang Seleksi Kadus Baru, Sikap Camat dan DPMD Ikut di Sorot

Rabu, 4 Juni 2025 - 20:20 WIB

LBH Digitek Desak Pemerintah Tindak Tegas Mafia Tanah di Kasus RS PON

Jumat, 2 Mei 2025 - 21:47 WIB

Lukman Nur Hakim : Hermanto alias Abeng Kooperatif, Dia Yang menghadap Ke Kejari, Bukan Ditangkap Dijalanan 

Senin, 28 April 2025 - 22:26 WIB

DPP TOPAN RI Minta Polres Rokan Hilir Gelar Perkara khusus Untuk Membatalkan Status Tersangka Hermanto alias Abeng

Kamis, 24 April 2025 - 21:36 WIB

Kapolda Riau Diminta Tindaklanjuti Surat Kompolnas Terkait Kasus Penganiayaan terhadap Hermanto alias Abeng 

Sabtu, 19 April 2025 - 14:52 WIB

Mahasiswa Asal Sungai Daun Desak Kapolres Usut Tuntas Kasus Miras Jack Daniels yang Tewaskan Dua Warga

Selasa, 15 April 2025 - 10:24 WIB

Polsek Kubu diduga tak berani tahan  Tersangka penganiyaan, ada apa?

Minggu, 16 Maret 2025 - 15:30 WIB

Oknum Wali Korong Tanjung Lolo Mafia BBM Subsidi, Peti Aniaya Dan Memeras 4 Jurnalist

Berita Terbaru