Natal Agung Oikumene 2025 Polda Riau Bersama Pemerintah Provinsi Riau: Kapolda Berpesan Jaga Alam, dan Jaga Masa Depan 

ROSBINNER HUTAGAOL

- Redaktur

Jumat, 16 Januari 2026 - 01:39 WIB

5078 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekanbaru Natal Agung Oikumene 2025

Pekanbaru,  baranewsriau.comPolda Riau bersama Pemerintah Provinsi Riau dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) menghadiri Perayaan Natal Agung Oikumene Provinsi Riau Tahun 2025, bertempat di GOR Gelanggang Remaja Jalan Jenderal Sudirman Kota Pekanbaru. Kapolda Riau hadir berpesan mari kita bersama “Jaga Alam dan Jaga Masa Depan” Kamis malam, (15/01/2026).Rangkaian acara diawali dengan doa persiapan, pra-ibadah, ibadah Natal, serta makan malam bersama, dilanjutkan dengan berbagai penampilan seni dan budaya seperti tarian Sekapur Sirih, tarian Nusantara, pujian Natal, hingga penampilan artis tamu nasional Franky Sihombing.

Ibadah Natal dipimpin oleh Pdt. Dr. Jason Balompapueng, yang menyampaikan pesan tentang pentingnya kehadiran Tuhan dalam kehidupan keluarga dan masyarakat.Dalam sambutannya, Ketua Panitia Natal Agung Oikumene Provinsi Riau Ibu Fany Jossy Kusumo, menyampaikan bahwa penyelenggaraan Natal Agung Oikumene ini merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan berdasarkan Surat Edaran Menteri Agama RI Nomor 7 Tahun 2025.

Selain ibadah dan perayaan, rangkaian kegiatan juga diisi dengan aksi bakti sosial ke sejumlah panti asuhan di Kota Pekanbaru sebagai wujud nyata kepedulian sosial umat Kristiani.

Sementara itu, sambutan Gubernur Riau yang dibacakan oleh Asisten I Sekdaprov Riau Zulkifli Syukur, menekankan bahwa Natal Oikumene bukan sekadar seremoni keagamaan, melainkan momentum strategis untuk memperkuat persatuan, toleransi, dan semangat pengabdian ASN, TNI, dan Polri dalam melayani masyarakat.

Pemerintah Provinsi Riau mengapresiasi peran seluruh elemen masyarakat dalam menjaga kerukunan umat beragama yang selama ini terpelihara dengan baik di Bumi Lancang Kuning.

Pada kesempatan tersebut, Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan, turut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Ketua Panitia, Ibu Fanny Yosi Kusumo, atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini.

Ia juga mendoakan agar yang bersangkutan senantiasa diberikan kesuksesan dan kelancaran dalam melanjutkan tugas di tempat yang baru.

Baca Juga :  Kapolda Riau Cek TKP Bocah Tenggelam di Bekas Galian

Kapolda Riau menitipkan pesan kepedulian terhadap lingkungan hidup, khususnya bagi masyarakat Provinsi Riau.“Mari kita bersama-sama mengubah stigma Riau. Kita ingin Riau tidak lagi dikenal karena asapnya, tetapi sebagai paru-paru Indonesia bahkan paru-paru dunia. Dengan menjaga alam, sesungguhnya kita sedang menjaga masa depan generasi kita,” tegas Irjen Herry.

Kapolda Riau pun mengucapkan terima kasih atas kebersamaan dan partisipasi seluruh pihak yang telah menyukseskan Perayaan Natal Agung Oikumene Provinsi Riau Tahun 2025.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif, dengan pengamanan terpadu dari personel Polda Riau dan unsur terkait.

Perayaan Natal Agung Oikumene Provinsi Riau Tahun 2025 ini menjadi wujud nyata sinergi antara pemerintah, TNI–Polri, tokoh agama, dan masyarakat dalam merawat kebersamaan, memperkuat toleransi, serta menjaga persatuan dan kedamaian di Provinsi Riau.

 

Sumber: Humas Polda

(Ros.H)

Berita Terkait

KPU Lantik Pejabat Fungsional Penata Kelola Pemilihan Umum Tahun 2026 
Kejaksaan Riau Ikuti Vicon Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM
Kapolresta Pekanbaru Jalin Silaturahmi dengan Kejaksaan Negeri Kota Pekanbaru
Pemkab Kepulauan Meranti Teken MoU dengan Polteknas Pekanbaru, Dorong SDM Profesional Bidang PBJ Sediakan 30 Beasiswa 
Aktivis Gerakan MAHASISWA dan Pemuda Bogor, Laporkan Dugaan Tindak Pidana Korupsi Pejabat Kabupaten Bogor ke-KPK
Kapolresta Pekanbaru Pimpin Patroli Tim RAGA Bersama Kasat Reskrim dan Kasat Intelkam
Peduli Satwa: Polisi Bongkar Jual Beli Satwa Dilindungi di Riau, Owa Dijual Rp 10 Juta
Bupati Kepulauan Meranti Perjuangkan Perbaikan Jembatan dan Jalan Provinsi di DPRD Riau

Berita Terkait

Kamis, 22 Januari 2026 - 23:02 WIB

Pemkab Kepulauan Meranti Teken MoU dengan Polteknas Pekanbaru, Dorong SDM Profesional Bidang PBJ Sediakan 30 Beasiswa 

Kamis, 22 Januari 2026 - 22:54 WIB

DPH LAMR Kabupaten Meranti Silaturahmi Dengan Direktur RSUD

Kamis, 22 Januari 2026 - 18:27 WIB

Demi Jaga Kamtibmas Tim Raga Polres Kep.Meranti Rutin Laksanakan Patroli KRYD

Senin, 19 Januari 2026 - 12:45 WIB

Pertama Kunjungi Mapolres Meranti, Wakapolda Riau Tanam Pohon dan Tegaskan Komitmen Green Policing

Senin, 19 Januari 2026 - 08:07 WIB

Bupati Kepulauan Meranti Hadiri Pembukaan Rakernas XVII APKASI di Batam

Minggu, 18 Januari 2026 - 19:24 WIB

Wakapolda Riau Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Jembatan SDN 18 Semulut Selatpanjang

Sabtu, 17 Januari 2026 - 00:45 WIB

Pemkab Kepulauan Meranti dan Karimun Teken MoU, Perkuat Sinergi Percepatan Pembangunan Daerah

Jumat, 16 Januari 2026 - 21:37 WIB

Tukang Becak Apresiasi Kebijakan Bupati Meranti Izinkan Perang Air Imlek 2026

Berita Terbaru

KEPULAUAN MERANTI

DPH LAMR Kabupaten Meranti Silaturahmi Dengan Direktur RSUD

Kamis, 22 Jan 2026 - 22:54 WIB