Langgar Surat Edaran Bupati, Calon PPPK Protokoler Rohil Ini Terancam Sanksi Disiplin Berat dan Diskualifikasi

Redaksi

- Redaktur

Kamis, 29 Mei 2025 - 18:41 WIB

501,934 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ROHIL, BaraNewsRiau.Com | Seorang honorer calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) bertugas di bagian protokoler kabupaten Rokan Hilir (Rohil) Provinsi Riau disorot publik lantaran diduga makan gaji buta alias tidak pernah masuk kantor dalam menjalani tugasnya sebagai pegawai non ASN. Kamis (29/05/2025).

Dari informasi yang berkembang, belum lama ini, oknum honorer berinisial TR tersebut ikut ketahuan mengikuti pelaksanaan ujian seleksi kompetensi dasar (SKD) sebagai pelamar calon PPPK tahap II di Pekanbaru.

Sebelumnya, TR juga di sorot lantaran diduga ikut terlibat politik praktis memberikan dukungan kepada salah satu pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati pada masa kampanye pemilihan kepala daerah (Pilkada) Rohil 2024 lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dari informasi yang berhasil dihimpun, TR saat ini masih berstatus aktif sebagai honorer bertugas di bagian protokoler Rohil, namun sebelumnya dia juga tercatat pernah bertugas di kantor dinas kominfo Rohil sebagai juru kamera dokumentasi aktivitas Bupati.

Baca Juga :  Tingkatkan Prekonomian,Pesrsonil Koramil 04-Kubu Dampingi UMKM.

Sebagai honorer aktif, TR tidak saja diduga melanggar prinsip disiplin tugas namun juga mengangkangi surat edaran (SE) Bupati Rohil Nomor: 800/BKPSDM-SES/IX/2023/95 tentang pedoman pembinaan dan pengawasan netralitas ASN dan Non ASN dalam penyelenggaraan pemilu dan pemilihan tahun 2024 dan SE Nomor: 800.1.6.2/SE/IX/278 tentang pedoman pembinaan dan pengawasan netralitas ASN dan Non ASN dalam penyelenggaraan pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah di lingkungan pemerintah kabupaten Rokan Hilir tahun 2024.

Akibat perbuatannya, TR berstatus honorer aktif di protokoler Rohil turut dilaporkan ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Rohil, jika terbukti melanggar aturan maka sebagai calon PPPK tahap II dapat saja terancam hukuman disiplin berat hingga terancam diskualifikasi.

Baca Juga :  Ciptakan Keamanan Dan Ketertiban,Personil Koramil 04/Kubu Patroli Pelabuhan.

Salah satu sumber yang tidak mau namanya dipublikasikan, menyampaikan disamping tidak pernah masuk kerja, hingga saat ini bersangkutan masih menguasai alat kamera dan drone milik kominfo Rohil yang belum dikembalikan.

” Selama 3 tahun tak pernah masuk kerja apalagi apel, trus gaji di terima jugo, alat kamera video drone ado samo dio tapi tak dibalikan,” Ujar sumber.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak terkait belum berhasil di konfirmasi untuk dimintai tanggapan terkait persoalan diatas.

 

 

 

Penulis: Alek Marzen

Editor : Redaksi

Berita Terkait

200 Hektare Hutan Mangrove Palika Diduga Digarap Ilegal, Dalang dan Investor Disebut-sebut Sudah Diatur
Kelompok Nelayan Putra Bersatu Terbentuk di Teluk Piyai Pesisir, Dorong Solidaritas dan Akses Bantuan Pemerintah
Antisipasi Karhutla, Personil Koramil 04/Kubu Laksanakan Patroli.
Ketua Suku Hamba Raja Kecamatan Kubu Kabupaten Rohil Dukung Polri Tetap Dibawah Presiden.
Kadis PUPR Rohil: Persetujuan Substansi RTRW Jadi Kunci Arah Pembangunan Daerah
Tingkatkan Program Pangan, Babinsa Koramil 04/Kubu Dampingi Petani.
Disorot Publik, Kadis Pendidikan Rohil Tinjau Langsung SDN 007 Bagan Jawa
Kepergok Mencuri Sawit, Pria Di Kubu Babussalam Diamankan Polisi.

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 22:10 WIB

Pemprov Riau Melalui Disdik Larang Siswa Bawa HP ke Sekolah, Ini Aturannya

Sabtu, 31 Januari 2026 - 18:45 WIB

Polri Hadir untuk Bumi, Green Policing Polres Kepulauan Meranti Sasar Perusahaan dan Pelajar 

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:26 WIB

Gema Isra Mi’raj di Lapas Pekanbaru: Ratusan Warga Binaan Larut dalam Doa dan Syukur

Sabtu, 31 Januari 2026 - 16:57 WIB

Prosedur Cepat, Transparan, dan Lingkungan Bersih: Eks Menteri PDT Apresiasi Pelayanan Lapas Pekanbaru 

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:31 WIB

Lapas llA Pekanbaru Jaga Kebugaran dan Kedisiplinan, Ratusan Warga Binaan Semangat Ikuti Senam Pagi

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:30 WIB

Kasat Lantas Polres Kampar Pimpin Jumat Berkah, Sentuh Hati Pengguna Jalan

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:18 WIB

Gelar Jumat Curhat Polda Riau di Polsek Sukajadi, Serap Aspirasi Masyarakat dan Pelaku Usaha

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:10 WIB

Polresta Pekanbaru Gelar Pelatihan Keselamatan Lancang Kuning 2026: Kapolresta Pimpin Langsung 

Berita Terbaru