Polda Riau Tunjuk Megi Irawan dan Kendrick Zhang sebagai Duta Green Policing

ROSBINNER HUTAGAOL

- Redaktur

Senin, 29 September 2025 - 19:10 WIB

50310 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Riau Tunjuk sebagai Duta Green Policing

Pekanbaru, baranewsriau.com – Polda Riau resmi menunjuk dua figur muda, Megi Irawan dan Kendrick Zhang, sebagai Duta Green Policing Polda Riau. Senin (29/9/2025).

Keduanya diharapkan mampu menjadi inspirasi sekaligus motor penggerak dalam menyuarakan pentingnya pelestarian lingkungan melalui pendekatan pemolisian ramah ekologi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Megi Irawan, seorang artis sekaligus komika muda, dipercaya sebagai Duta Green Policing Polda Riau.

Sementara itu, Kendrick Zhang, pelajar yang aktif menyuarakan isu lingkungan, didapuk sebagai Duta Green Policing Gen-Z Polda Riau.

Dalam keterangannya, keduanya menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh Polda Riau.

Menurut mereka, konsep Green Policing bukan hanya sekadar program, melainkan pendekatan pemolisian berbasis masalah yang sangat relevan dengan kondisi Riau, terutama dalam menghadapi isu kebakaran hutan, krisis ekologis, dan tantangan lingkungan hidup lainnya.

Baca Juga :  Generasi Baru Hima Persis Riau Dilantik Sinergi Kader Muda dan Kapolda untuk Gerakan Hijau Riau

“Terima kasih kepada Polda Riau atas kepercayaan memilih saya sebagai duta. Ini adalah amanah besar untuk bersama-sama menjaga lingkungan,” ujar Megi Irawan.

Senada dengan itu, Kendrick Zhang menambahkan bahwa generasi muda memiliki peran penting dalam keberhasilan program ini.

“Kami, Gen Z, harus ikut serta menyukseskan Green Policing. Mari bersama menjaga dan melestarikan lingkungan, karena masa depan bumi ada di tangan kita,” ungkapnya.

Kabid Humas Polda Riau Kombes Anom Karibianto mengatakan, penunjukan duta Green Policing ini merupakan salah satu cara kepolisian mendekatkan program ramah lingkungan kepada masyarakat melalui figur-figur muda yang inspiratif.

Anom mengungkapkan, Polda Riau ingin pesan Green Policing ini tidak hanya disampaikan lewat aturan dan kebijakan, tetapi juga melalui teladan anak-anak muda yang kreatif, positif, dan dekat dengan masyarakat.

Baca Juga :  Kebocoran PAD Zona 2 Pekanbaru, Desakan Audit dan Reformasi

“Dengan begitu, nilai-nilai pelestarian lingkungan dapat lebih mudah diterima oleh berbagai kalangan,” tegasnya.

Penunjukan kedua duta ini sejalan dengan komitmen Polda Riau di bawah kepemimpinan Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan yang terus mengedepankan konsep Green Policing sebagai strategi pemolisian modern.

Program ini bertujuan memperkuat sinergi antara kepolisian, pemerintah, masyarakat, dan generasi muda untuk membangun Riau yang lebih hijau, aman, dan berkelanjutan.

Dengan hadirnya figur muda sebagai duta, Polda Riau berharap pesan-pesan Green Policing dapat lebih mudah diterima dan diikuti masyarakat luas, khususnya kalangan pelajar, mahasiswa, dan komunitas kreatif.

 

Sumber:Humas Polda

(Ros.H)

Berita Terkait

Polri Hadir untuk Bumi, Green Policing Polres Kepulauan Meranti Sasar Perusahaan dan Pelajar 
Gema Isra Mi’raj di Lapas Pekanbaru: Ratusan Warga Binaan Larut dalam Doa dan Syukur
Prosedur Cepat, Transparan, dan Lingkungan Bersih: Eks Menteri PDT Apresiasi Pelayanan Lapas Pekanbaru 
Pendidikan Cemerlang: SMAN 9 Pekanbaru Raih Prestasi Gemilang di Tingkat Nasional
Lapas llA Pekanbaru Jaga Kebugaran dan Kedisiplinan, Ratusan Warga Binaan Semangat Ikuti Senam Pagi
Gelar Jumat Curhat Polda Riau di Polsek Sukajadi, Serap Aspirasi Masyarakat dan Pelaku Usaha
Polresta Pekanbaru Gelar Pelatihan Keselamatan Lancang Kuning 2026: Kapolresta Pimpin Langsung 
Kapolresta Pekanbaru Pimpin Doa Bersama dan Mulai Pembangunan Jembatan Presisi di Rumbai: Polri Menjawab Keluhan Warga

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 18:58 WIB

200 Hektare Hutan Mangrove Palika Diduga Digarap Ilegal, Dalang dan Investor Disebut-sebut Sudah Diatur

Sabtu, 31 Januari 2026 - 18:45 WIB

Polri Hadir untuk Bumi, Green Policing Polres Kepulauan Meranti Sasar Perusahaan dan Pelajar 

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:26 WIB

Gema Isra Mi’raj di Lapas Pekanbaru: Ratusan Warga Binaan Larut dalam Doa dan Syukur

Sabtu, 31 Januari 2026 - 16:57 WIB

Prosedur Cepat, Transparan, dan Lingkungan Bersih: Eks Menteri PDT Apresiasi Pelayanan Lapas Pekanbaru 

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:38 WIB

Pendidikan Cemerlang: SMAN 9 Pekanbaru Raih Prestasi Gemilang di Tingkat Nasional

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:31 WIB

Lapas llA Pekanbaru Jaga Kebugaran dan Kedisiplinan, Ratusan Warga Binaan Semangat Ikuti Senam Pagi

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:26 WIB

Antisipasi Karhutla, Personil Koramil 04/Kubu Laksanakan Patroli.

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:30 WIB

Kasat Lantas Polres Kampar Pimpin Jumat Berkah, Sentuh Hati Pengguna Jalan

Berita Terbaru