Bupati dan DPRD Meranti Sepakati APBD Perubahan 2025
Selatpanjang-Riau, baranewsriau.com – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti dan DPRD resmi mengesahkan Rancangan Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025 dalam rapat paripurna yang digelar di Gedung Paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti. Kamis (25/9/2025).
Total pendapatan daerah dalam RAPBD Perubahan Tahun 2025 mencapai Rp1,217 triliun, terdiri dari Pendapatan Asli Daerah sebesar Rp264,6 miliar dan Pendapatan Transfer sebesar Rp952,7 miliar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara itu, total belanja daerah sebesar Rp1,227 triliun, dengan rincian belanja operasi Rp924,3 miliar, belanja modal Rp127,5 miliar, belanja tidak terduga Rp10,5 miliar, dan belanja transfer Rp164,7 miliar.
Hal ini mengakibatkan defisit anggaran sebesar Rp9,67 miliar yang ditutupi melalui penerimaan pembiayaan daerah.
Bupati Asmar menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas kerja sama antara legislatif dan eksekutif dalam menyelesaikan pembahasan RAPBD Perubahan 2025.
Badan Anggaran DPRD memberikan sejumlah rekomendasi, antara lain mendorong pemerintah daerah menyusun RAPBD dengan cermat dan realistis, khususnya dalam asumsi pendapatan asli daerah.
“Pemerintah daerah harus menyusun RAPBD dengan cermat dan realistis, serta mengutamakan belanja yang berhubungan langsung dengan kepentingan publik,” kata Idris, anggota Badan Anggaran DPRD dari Fraksi PKB
Bupati Asmar mengimbau seluruh perangkat daerah untuk segera menindaklanjuti Peraturan Daerah yang telah disahkan agar program dapat berjalan efektif di sisa tahun anggaran.
“Kita harus segera menindaklanjuti Peraturan Daerah ini agar program dapat berjalan efektif dan meningkatkan pelayanan publik serta kesejahteraan masyarakat,” kata Bupati Asmar.
Ranperda APBD Perubahan Tahun 2025 ini akan segera disampaikan kepada Gubernur Riau untuk evaluasi sebelum diundangkan menjadi Peraturan Daerah.
Dengan demikian, diharapkan APBD Perubahan 2025 dapat meningkatkan pelayanan publik, pembangunan infrastruktur, serta kesejahteraan masyarakat Meranti.
Sumber:Humas Bupati
(Ucok Alex Kandar, S.E., C.BJ., C.EJ.)