Dekan FEB UNILAK Nyatakan Dukungan Penuh untuk Pelaksanaan MUSDA IKA FEB UNILAK 2025

Redaksi

- Redaktur

Sabtu, 19 Juli 2025 - 20:44 WIB

50373 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pekanbaru, Baranewsriau.com | Menjelang pelaksanaan Musyawarah Daerah (MUSDA) Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lancang Kuning (IKA FEB UNILAK) pada 10 Agustus 2025, dukungan terus mengalir dari berbagai pihak, termasuk dari jajaran pimpinan fakultas. Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNILAK secara resmi menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan MUSDA yang digagas oleh Tim Caretaker IKA FEB UNILAK.

Dukungan tersebut mencerminkan komitmen institusi untuk memperkuat sinergi antara fakultas dan alumni, serta mendorong terbentuknya wadah alumni yang solid, representatif, dan kolaboratif dalam mendukung kemajuan FEB UNILAK.

“Kami dari pihak fakultas menyambut baik dan mendukung penuh pelaksanaan MUSDA ini. Alumni adalah bagian integral dari penguatan mutu dan reputasi fakultas. Semoga forum ini melahirkan kepengurusan yang aktif dan memiliki visi besar untuk kontribusi ke depan,” ujar Dekan FEB UNILAK dalam pernyataan resminya, Jum’at (18/07/2025) lalu.

Ketua Tim Caretaker, Septiandi Putra, menyambut positif dukungan dari Dekan dan menyebut bahwa kepercayaan ini akan menjadi penguat moral bagi seluruh tim dan alumni yang terlibat dalam proses persiapan.

“Dukungan dari dekanat sangat berarti bagi kami. Ini menunjukkan bahwa gerakan alumni tidak berjalan sendiri, tetapi menjadi bagian dari ekosistem pengembangan institusi yang lebih besar. Kami akan menjaga semangat inklusif dan transparan dalam setiap tahapan MUSDA,” ujar Septiandi Putra.

Sementara itu, Sekretaris Tim Caretaker, Ade Nanda Febrian Siregar, menyampaikan bahwa seluruh perkembangan telah dilaporkan secara berkala, dan berbagai dokumen penting seperti draft tata tertib, daftar peserta, serta mekanisme pemilihan ketua umum, telah disiapkan dengan matang.

Baca Juga :  Pasangan BIJAK Pastikan BLT Tetap Dan Tepat Sasaran, Bukan Janji Kosong.

“Kami berupaya agar seluruh tahapan berlangsung tertib dan akuntabel. Dukungan dari fakultas menjadi sinyal positif bahwa alumni dan institusi saling menguatkan,” terang Ade Nanda.

Tentang MUSDA IKA FEB UNILAK 2025

MUSDA IKA FEB UNILAK merupakan forum resmi yang akan menjadi tonggak konsolidasi alumni lintas angkatan. Forum ini bertujuan untuk:

•Memilih kepengurusan alumni yang sah dan aspiratif

•Menyusun program kerja jangka menengah dan panjang

•Membangun jejaring kolaborasi alumni–fakultas–industri

•Mendorong kontribusi alumni dalam pengembangan kampus dan pemberdayaan mahasiswa. (Lek).

 

 

Editor: Redaksi

Berita Terkait

Lapas llA Pekanbaru Jaga Kebugaran dan Kedisiplinan, Ratusan Warga Binaan Semangat Ikuti Senam Pagi
Antisipasi Karhutla, Personil Koramil 04/Kubu Laksanakan Patroli.
Kasat Lantas Polres Kampar Pimpin Jumat Berkah, Sentuh Hati Pengguna Jalan
Gelar Jumat Curhat Polda Riau di Polsek Sukajadi, Serap Aspirasi Masyarakat dan Pelaku Usaha
Polresta Pekanbaru Gelar Pelatihan Keselamatan Lancang Kuning 2026: Kapolresta Pimpin Langsung 
Kapolresta Pekanbaru Pimpin Doa Bersama dan Mulai Pembangunan Jembatan Presisi di Rumbai: Polri Menjawab Keluhan Warga
Ketua Suku Hamba Raja Kecamatan Kubu Kabupaten Rohil Dukung Polri Tetap Dibawah Presiden.
Bakti Kesehatan: Polda Riau Gelar Donor Darah dalam rangka Jumat Berkah

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:31 WIB

Lapas llA Pekanbaru Jaga Kebugaran dan Kedisiplinan, Ratusan Warga Binaan Semangat Ikuti Senam Pagi

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:18 WIB

Gelar Jumat Curhat Polda Riau di Polsek Sukajadi, Serap Aspirasi Masyarakat dan Pelaku Usaha

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:10 WIB

Polresta Pekanbaru Gelar Pelatihan Keselamatan Lancang Kuning 2026: Kapolresta Pimpin Langsung 

Jumat, 30 Januari 2026 - 15:34 WIB

Bakti Kesehatan: Polda Riau Gelar Donor Darah dalam rangka Jumat Berkah

Kamis, 29 Januari 2026 - 16:56 WIB

Tim Penkum Kejati Riau Turun Langsung, Berikan Edukasi Anti-Bullying di SMA Cendana

Kamis, 29 Januari 2026 - 15:17 WIB

Kapolda Riau Pimpin Langsung: Tak Ada Toleransi untuk Narkoba, 12 Polisi Nakal di Pecat

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:12 WIB

Tingkatkan Sinergi Antar-APH, Kalapas Pekanbaru Kunjungi Kejari Pekanbaru dan Polresta Pekanbaru

Kamis, 29 Januari 2026 - 10:00 WIB

Kejati Riau Berikan Edukasi Anti Kekerasan Seksual di SMAN Plus Provinsi Riau 

Berita Terbaru