Sigit Pramono, Jurnalistik dan Public Speaking Penting untuk Staf Lapas

ROSBINNER HUTAGAOL

- Redaktur

Senin, 20 Oktober 2025 - 20:18 WIB

50159 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sigit Pramono bersama Wahyudi

Rohil-Riau, baranewsriau.com – Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Kelas IIA Bagansiapiapi, Rokan Hilir-Riau, Sigit Pramono, A.Md., IP., S.Sos., mengatakan, skill jurnalistik sangat menentukan keberhasilan tugas -tugas kehumasan sebagai jembatan informasi dari instansi kepada masyarakat. Sabtu (18/10/2025).

“Pemahaman ilmu jurnalistik ini, merupakan kebutuhan mendesak,” kata Sigit di Aula Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), Bagansiapiapi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sigit berbicara di hadapan para Staf-nya dari Bagian Humas dan Media saat berdiskusi dengan Direktur Utama, Lembaga Pendidikan Wartawan, Pekanbaru Journalist Center, Drs. Wahyudi El Panggabean, M.H., MT.BNSP., C.PCT.

Menurut Sigit Pramono, selain peningkatan ilmu jurnalistik dan kehumasan, ilmu public speaking juga penting dikuasai para staf Lapas sebagai strategi menggugah mental dan potensi agar berani tampil di muka umum.

“Saya kira, dalam waktu dekat kita akan memprogramkan pelatihan untuk tiga bidang kompetensi, yaitu: jurnalistik, kehumasan dan public speaking,” kata Sigit Pramono.

Sigit menyebut, dinamika & aktivitas Lapas Bagansiapiapi dalam kondisi “over” memerlukan penanganan ekstra serius dan butuh energi maksimal.

Baca Juga :  Jelang Perayaan 17 Agustus Personil Koramil Perketat Pejagaan Pelabuhan.

Bayangkan, jelas Sigit, idealnya Lapas ini dihuni 96 orang narapidana. Saat ini, justru di-pressure untuk menampung 1.030 orang narapidana.

“Bisa kita bayangkan, betapa tingginya frekuensi kehidupan di sini,” tegas Sigit, seraya tersenyum.

Untuk itulah, Sigit berharap pelatihan peningkatan sumber daya kehumasan dan ilmu jurnalis, dalam waktu dekat, bisa mengurangi detensi dan memungkinkan arus informasi kepada masyarakat tersalurkan secara intens, tanpa distorsi.

Sementara itu,sebagai seorang Master Trainer bidang Public Speaking dan Kehumasan dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) Wahyudi El Panggabean, menyambut baik gagasan Sigit Pramono tersebut.

“Kita mesti berterima kasih kepada pak Sigit yang sangat concern dengan peningkatan SDM staf-nya, khususnya dalam upaya menjaga citra positif Lapas ini,” kata Wahyudi.

Wahyudi sepakat, bahwa pemahaman ilmu jurnalistik dan public speaking bagi staf humas, merupakan skill penentu keberhasilan dalam misi penyajian informasi Lapas kepada publik.

Baca Juga : 

Terlebih untuk memproduksi berita-berita rilis internal, jelas Wahyudi, yang bertujuan untuk memberikan informasi dan tugas serta tanggung jawab yang diemban Lapas, kepada masyarakat.

“Kontrol informasi sepenuhnya ada pada petugas Lapas yang bertugas membuat rilis berita tersebut. Kapan mau di-share, dan melalui saluran apa? Semua ini adalah tanggung jawab petugas humas di bawah kendali KPLP dan Kalapas,” kata Wahyudi.

Pada titik ini, mesti dipahami, bahwa rilis berita humas dan berita jurnalis itu berbeda.

Berita rilis yg di produk staf humas, terfokus pada informasi instansi dan proses data yang ditulis. Tanggung jawabnya ada pada: otoritas pimpinan instansi bersangkutan.

Sedangkan berita jurnalis katanya, orientasinya pada kebenaran yang proses mendapatkannya tunduk pada kaedah Kode Etik Jurnalistik Indonesia.

“Penyelesaian atas masalah sengketa berita yang diduga melakukan pelanggaran terhadap Kode Etik Jurnalistik, sepenuhnya menjadi kewenangan Dewan Pers,” kata Wahyudi.

 

Sumber: Wahyudi EI Panggabean

(Ros.H)

Berita Terkait

Kelompok Nelayan Putra Bersatu Terbentuk di Teluk Piyai Pesisir, Dorong Solidaritas dan Akses Bantuan Pemerintah
Antisipasi Karhutla, Personil Koramil 04/Kubu Laksanakan Patroli.
Ketua Suku Hamba Raja Kecamatan Kubu Kabupaten Rohil Dukung Polri Tetap Dibawah Presiden.
Kadis PUPR Rohil: Persetujuan Substansi RTRW Jadi Kunci Arah Pembangunan Daerah
Tingkatkan Program Pangan, Babinsa Koramil 04/Kubu Dampingi Petani.
Disorot Publik, Kadis Pendidikan Rohil Tinjau Langsung SDN 007 Bagan Jawa
Kepergok Mencuri Sawit, Pria Di Kubu Babussalam Diamankan Polisi.
Ada Apa dengan Kepsek SDN 017 Bagan Punak Meranti? Bungkam Saat Dikonfirmasi

Berita Terkait

Sabtu, 31 Januari 2026 - 17:26 WIB

Gema Isra Mi’raj di Lapas Pekanbaru: Ratusan Warga Binaan Larut dalam Doa dan Syukur

Sabtu, 31 Januari 2026 - 16:57 WIB

Prosedur Cepat, Transparan, dan Lingkungan Bersih: Eks Menteri PDT Apresiasi Pelayanan Lapas Pekanbaru 

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:38 WIB

Pendidikan Cemerlang: SMAN 9 Pekanbaru Raih Prestasi Gemilang di Tingkat Nasional

Sabtu, 31 Januari 2026 - 12:22 WIB

Kelompok Nelayan Putra Bersatu Terbentuk di Teluk Piyai Pesisir, Dorong Solidaritas dan Akses Bantuan Pemerintah

Sabtu, 31 Januari 2026 - 11:31 WIB

Lapas llA Pekanbaru Jaga Kebugaran dan Kedisiplinan, Ratusan Warga Binaan Semangat Ikuti Senam Pagi

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:30 WIB

Kasat Lantas Polres Kampar Pimpin Jumat Berkah, Sentuh Hati Pengguna Jalan

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:18 WIB

Gelar Jumat Curhat Polda Riau di Polsek Sukajadi, Serap Aspirasi Masyarakat dan Pelaku Usaha

Jumat, 30 Januari 2026 - 18:10 WIB

Polresta Pekanbaru Gelar Pelatihan Keselamatan Lancang Kuning 2026: Kapolresta Pimpin Langsung 

Berita Terbaru